Rabu, 03 Juli 2013

Yuk Kenali Masakan Khas Sulawesi

Aneka ragam kuliner khas sulawesi

Aneka ragam kuliner khas sulawesi – Kuliner sulawesi sangatlah beragam jenis karen Sulawesi dibagi menjadi enam provinsi berdasarkan urutan pembentukannya yaitu provinsi Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Gorontalo, dan Sulawesi Barat. Sulawesi Tengah merupakan provinsi terbesar dengan luas wilayah daratan 68,033 kilometer persegi dan luas laut mencapai 189,480 kilometer persegi yang mencakup semenanjung bagian timur dan sebagian semenanjung bagian utara serta Kepulauan Togean di Teluk Tomini dan pulau-pulau di Banggai Kepulauan di Teluk Tolo.
Salah satu keuntungan dengan beragam adat dan budaya seperti kekayaan makanan khas yang sangat bervariasi. Meskipun ada persamaan pada bahan baku makanan, namun cita rasa makanan khas suatu daerah berbeda dengan makanan khas daerah lainnya.
Makanan khas Sulawesi, misalnya. Makanan dari daerah ini umumnya memiliki rasa yang lebih kuat dan pedas. Bandingkan dengan makanan khas Jawa Tengah yang cenderung memiliki cita rasa manis, misalnya. Atau makanan khas Sumatera Barat yang cenderung pedas dan bersantan. Ragam rasa ini jelas sangat memanjakan lidah para petualang kuliner.
Berikut daftar makanan enak khas sulawesi yang enak wajib coba :
  • Ikan Rica-Rica
Ikan Rica-Rica
Ikan Rica-Rica
Makanan berbumbu rica-rica yang pedas ini adalah makanan khas Sulawesi Utara. Ikan yang biasa digunakan adalah ikan cakalang. Selain ikan, daging ayam pun sering dimasak rica-rica.
  • Bubur Tinotuan (Bubur Manado)
Bubur Tinotuan
Bubur Tinotuan
Bubur yang merupakan makanan khas Sulawesi Utara ini tak hanya lezat namun juga memiliki kandungan gizi yang lengkap. Dalam bubur Tinotuan ini ada ikan cakalang fufu dan beragam sayuran (bayam, kangkung, daun gedi, dan kemangi). Biasa dimakan dengan menggunakan sambal (dabu-dabu) terasi
  • Koyabu
Koyabu
Koyabu
Kue berbahan dasar tepung ketan, kelapa, dan gula merah ini adalah makanan khas Sulawesi Utara. Kue manis ini dibungkus daun pandan, sehingga menghasilkan aroma wangi yang mengundang selera.
  • Kokole
Kokole
Kokole
Kue serupa puding ini juga berasal dari Sulawesi Utara. Bahan utamanya adalah jagung yang telah diblender, santan, gula merah, dan agar-agar. Cocok sekali untuk dimakan sebagai hidangan pencuci mulut.
  • Sup Ikan Jantung Pisang
Sup Ikan Jantung Pisang
Sup Ikan Jantung Pisang
Merupakan makanan khas Sulawesi Tengah, tepatnya kota Palu. Makanan dengan cita rasa asam pedas yang segar ini menggunakan ikan kakap sebagai bahan utama.
  • Pallu Kaloa
Pallu Kaloa
Pallu Kaloa
Merupakan makanan khas Sulawesi Selatan. Berbahan dasar ikan lemuru (ikan tongkol) yang dipanggang kemudian dimasak di dalam kuah pedas.
  • Coto Makassar
Coto Makassar
Coto Makassar
Makanan khas makassar yang kaya rempah ini memang sangat terkenal di seluruh penjuru Nusantara bahkan Mancanegara sekalipun, dan banyak orang yang datang ke Makassar pasti pernah mencicipi coto makassar baca resep coto makassar
  • Sop Saudara
Sop Saudara
Sop Saudara
Sekilas memang Sop Saudara sebuah nama makanan yang menjadi identitas, makanan berkuah yang dihidangkan dalam mangkuk tapi jika dilihat lebih dekat dan dirasakan pastilah berbeda. Makanan tradisional khas Kabupaten Pangkep sulawesi selatan ini dapat dijumpai di Makassar. Sop saudara dibuat dari daging sapi, bihun dan kentang goreng yang biasanya dibentuk bola-bola kecil, dan paru sapi yang digoreng, biasanya disajikan bersama dengan nasi putih, ikan bakar, dan telur rebus sebagai tambahan lauknya. Tambahan sebagai pelengkap menu adalah sambal kacang dan irisan Timun, Untuk Membuatnya Baca resep sop saudara
  • Sop Konro
Sop Konro
Sop Konro
Sup Konro adalah masakan tradisional khas Indonesia yang berasal dari tradisi Bugis dan Makassar. Sup ini berbahan dasar iga sapi atau daging sapi. Daging sapi direbus bersama dengan bahan lain seperti kayu manis, air asam jawa dan berbagai bahan lainnya. Kemudian tumisan campuran beberapa bumbu masak seperti merica, pala, kacang merah dan bahan lainnya, dituangkan kedalam rebusan iga sapi. Warna gelap sop konro berasal dari buah kluwak yang memang berwarna hitam. Bumbunya relatif “kuat” akibat digunakannya ketumbar. Konro aslinya dimasak berkuah dalam bentuk sup yang kaya rempah-rempah, akan tetapi kini terdapat variasi bakar yang disebut “Konro bakar” yaitu iga sapi bakar dengan bumbu khas konro. Masakan berkuah warna coklat kehitaman ini pada umumnya disajikan atau dimakan bersama nasi putih dan sambal.
  • Barongko
Barongko
Barongko
Barongko adalah makanan penutup khas daerah Bugis-Makassar berupa kue pisang yang sangat lembut. Pisang yang menjadi bahan baku utamanya di olah sedemikian rupa, daging pisang dihaluskan bersama bahan yang lain seperti telur, gula, garam dan susu bubuk, lalu dibungkus memakai daun pisang berbentuk bungkusan pecal. baca resep kue bugis makassar
  • Pisang Epe
Pisang Epe
Pisang Epe
Dilihat dari namanya pastilah makanan khas kota Makassar ini terbuat dari pisang. Pisang yang dijadikan bahan pembuatannya yaitu pisang kepok setangah mengkal. Proses pembuatannya pun tergolong sangat mudah dan bahan-bahan yang dibutuhkan juga gampang untuk dicari.
Pisang yang telah dikupas dibakar diatas bara api, kemudian dibolak-balik hingga harum dan lembek. Pisang diambil kemudian di tekan hingga pipih, kemudian di bakar kembali. Setelah melakukan pembakaran, pisang ditaruh diatas piring dan kemudian untuk toppingnya gula merah dicampur dengan air daun pandan ditambah dengan garam dan durian yang direbus hingga kental, dan kemudian disiramkan keatas susunan pisang yang disajikan diatas piring
  • Es Palu Butung
Es Palu Butung
Es Palu Butung
Es Palu Butung adalah es campur gaya Makassar yang merupakan makanan penutup sangat populer dari Makassar, Sulawesi Selatan. Bahan utama pembuatan es ini berupa pisang hijau yang dipotong-potong yang diletakkan diatas semacam bubur berwarna putih yang terbuat dari santan ditambah dengan es serut dan susu kental. Es ini juga biasa tersaji di warung-warung karena memang dua hidangan ini berasal dari daerah yang sama.
  • Es Pisang Hijau
Es Pisang Hijau
Es Pisang Hijau
Es pisang Hijau adalah hidangan khas dari kota aging mammiri, namun demikian hidangan ini cukup populer dibanyak daerah. Es ini terbuat dari pisang raja atau kepok, paduan pisang dan tepung beras ditambah bubur, sirop dan es serut membuat es ini benar-benar mengugah rasa. Cocok dinikmati saat udara panas. Jadi kata ijo itu bukan menunjukkan bahwa jajanan ini terbuat dari pisang hijau tetapi dari tepung pembungkusnya yang berwarna hijau dari daun pandan, baca resep pisang hijau
  • Gogogso
Gogogso
Gogogso
Gogoso adalah salah satu makanan khas orang bugis makassar yang sangat digemari di Sulawesi Selatan ketika lebaran, selain ketupat lebaran, gogoso pun juga turut meramaikan bersama dengan bersama dengan aneka masakan lainya pada hari-hati biasa, gogoso banyak ditemukan didaerah pantai losari atau dipinggir-pinggir jalan kota makassar biasanya dijajakan oleh pedagang asongan bisanya dijajakan bersama telur asin atau lebih akrab dengan sebutan orang makassar Bayao Kannasa, dan kacang rebus.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

news.detik

Yuk di Follow